diskominfo@pamekasankab.go.id
Jl. Jokotole Gg IV No.01 Pamekasan, Jawa Timur.
TAHUN 2022, PEMKAB PAMEKASAN KEMBALI BANGUN JALAN PANTURA HINGGA PALENGAAN
Minggu, 06 Maret 2022 1.404
Pemkab Pamekasan- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, Madura, Jawa Timur akan kembali melakukan peningkatan jalan di wilayah pantura pada tahun 2022.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Pamekasan, Muharram mengungkapkan, ada dua akses di wilayah pantura tahun ini akan digarap setelah puluhan tahun tidak tersentuh pembangunan. Yakni akses jalan dari Desa Bujur Barat menuju Desa Pangereman dan dari Desa Pangereman hingga Palengaan.
Adapun panjang jalan yang akan dibangun dari Bujur Barat-Pangereman sekitar 1,8 kilo meter dengan anggaran Rp 2,8 miliar. Sementara dari Desa Pangeremen menuju pasar Palengaan sekitar 500 meter dengan anggaran Rp 2 miliar.
"Syukur alhamdulillah tahun ini kita bisa menganggarkan jalan dari Desa Bujur Barat hingga Pangereman. Kemudian dari Palengaan menuju Pangereman, insyaallah tahun ini tuntas," kata Muharram saat survey lokasi bersama Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam, sabtu (5/3/2022).
Menurutnya, pembangunan akses jalan tersebut sementara fokus pada peningkatan, bukan pelebaran jalan lantaran keterbatasan anggaran. Namun, ada sungai longsor di akaes jalan Pangereman-Palengaan yang sama-sama membutuhkan perbaikan.
"Mudah-mudahan, itu (sungai longsor, red) kan masih milik masyarakat. Sementara, kami komunikasi dengan pak camat juga melalui kepala desa musyawarah bagaimana bisa diperbaiki. Ya, mudah-mudahan ada kerelaan lah dari warga," tandasnya.
Muharram berharap, dokumen perencanaan peningkatan jalan itu bisa selesai pada bulan Maret, dan lelang dapat terealisasi pada Mei 2022. Sehingga, proyek jalan tersebut segera dinikmati masyarakat.
Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam berjanji akan terus membangun beberapa poros jalan yang menjadi kewenangan pemerintah kabupaten (pemkab). Mengingat, infrastruktur merupakan salah satu program prioritas selama kepemimpinannya. Tentu dengan volume yang memadai lantaran anggaran tidak cukup untuk mengcover seluruh jalan yang rusak.
"Prinsipnya terus kita membangun. Karena membangun jalan itu sama halnya dengan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Dengan demikian, hasil bumi milik petani bisa segera sampai ke pasar," pungkasnya.
BERITA LAINNYA
Halal Bihalal Bersama PCNU Pamekasan, Bupati Bicara Eco Pesantren
Minggu, 27 April 2025
Gandeng UTM, Pemkab Pamekasan Serahkan Bantuan Unit Instalasi Biogas Sistema
Jumat, 25 April 2025
Hadiri Pelantikan HIMPAUDI, Bupati Pamekasan Ajak Guru PAUD Mengajar dengan Hati
Jumat, 25 April 2025
Hadiri Halal Bihalal, Bupati Pamekasan Komitmen Majukan Pendidikan
Rabu, 23 April 2025
Bupati Pamekasan Tinjau Kesiapan Stasiun Eks PJKA untuk PKL
Senin, 21 April 2025
Wabup Pamekasan Pantau Realisasi Program Makan Bergizi Gratis
Selasa, 15 April 2025
Bupati dan Wabup Pamekasan Kompak Hadiri Halal Bihalal Insan Pers
Sabtu, 12 April 2025